Wednesday, June 1, 2011

Tips Mengendalikan Kucing Baru dan Anjing

PERKENALAN ANJING DAN KUCING

Anda harus lebih berhati-hati dalam memperkenalkan seekor anjing dengan seekor kucing. Seekor anjing dapat melukai bahkan membunuh kucing dengan mudah, meskipun sebenarnya mereka hanya ingin bermain. Yang diperlukan hanya sekali hentakan keras untuk mematahkan leher kucing tersebut. Beberapa anjing memiliki naluri berburu yang tinggi sehingga tidak diperbolehkan ditinggal dengan kucing sendirian. Seekor anjing biasanya ingin mengejar dan bermain bersama kucing, dan kucing biasanya akan menjadi takut dan menunjukkan sikap bertahan. Gunakan teknik-teknik berikut untuk memperkenalkan mereka.

LATIHAN KEPATUHAN

Apabila anjing belum mengenal perintah seperti “duduk”, “datang”, “diam”, mulailah melatih mereka dengan segera. Sedikit hadiah makanan akan menambah motivasi anjing anda untuk berlatih, dimana hal ini akan berguna nanti disaat ada gangguan, misalnya seekor kucing.

PERTEMUAN YANG TERARAH

Setelah kucing baru dan anjing telah biasa makan berdampingan dan sudah terbiasa dengan bau masing-masing seperti dijelaskan diatas, anda dapat mencuba perkenalan dengan pertemuan dalam pengawasan anda. Pasang tali pada anjing anda, dan biarkan dia duduk atau berbaring. Minta orang lain untuk masuk ke ruangan dan duduk secara perlahan disebelah kucing anda, tapi jangan biarkan mereka membatasi gerakannya. Biarkan orang tersebut menawarkan sedikit makanan kepada kucing. Pada awalnya kucing dan anjing harus berada di sisi berlawanan dalam ruangan tersebut. Lebih baik untuk mempertemukan mereka sebentar tetapi sering. Jangan biarkan pertemuan berlangsung terlalu lama sehingga anjing merasa tidak nyaman. Ulangi langkah ini beberapa kali sampai akhirnya anjing dan kucing dapat saling mentoleransi tanpa rasa takut atau agresif.

BIARKAN KUCING BEBAS

Berikutnya, berikan kebebasan kepada kucing untuk memeriksa anjing anda dengan caranya sendiri. Amankan anjing dengan tali dan dibantu perintah “diam” dan “duduk”, sekaligus berikan pujian kepada anjing yang berhasil menjaga ketenangannya. Apabila anjing anda berdiri dari posisi “duduk”nya, perintahkan untuk duduk dan tenang dengan memberikan umpan, pujian, dan memberikan hadiah karena telah patuh. Apabila kucing anda lari atau menjadi agresif, anda terlalu cepat dalam melakukan langkah-langkah diatas. Kembali ulangi lagi langkah2 diatas tadi.

DORONGAN POSITIF

Meskipun anjing telah diajarkan bahwa mengejar atau menjadi kasar terhadap kucing anda adalah sesuatu yang salah, anjing anda juga harus diajarkan sesuatu yang diperbolehkan, dan diberikan hadiah untuk sikap-sikap tersebut, seperti duduk, datang pada saat dipanggil, atau berbaring. Apabila anjing anda selalu dihukum ketika ada kucing anda, dan tidak pernah merasakan hal menyenangkan ketika ada kucing disekitarnya, kemungkinan anjing akan menyerang kucing anda.

SELALU MEMBERI PENGAWASAN LANGSUNG KETIKA PERKENALAN TERJADI

Sebaiknya anjing selalu mengenakan tali dan berada disamping anda setiap kali kucing anda bebas di dalam rumah selama masa perkenalan tersebut. Pastikan kucing memiliki jalan keluar untuk sembunyi. Dan hingga anda yakin kucing anda akan selamat, pastikan kedua haiwan peliharaan tersebut terpisah ketika anda tidak berada dirumah.

UNTUK DIPERHATIKAN

Bukan hal baru bahwa anjing suka ikut makan makanan kucing dan mungkin juga makan kotoran kucing anda. Simpan makanan kucing di tempat yang tidak terjangkau anjing dan begitu pula dengan tempat buang kotoran kucing. Walaupun, untuk menjauhkan anjing dari kotak pasir kucing mengakibatkan kucing juga tidak dapat kesana. Hukuman tidak akan mengubah sifat anjing anda. Solusi terbaik adalah meletakkan kotak pasir kucing anda ditempat yang tidak dapat dijangkau anjing, misalkan dibelakang pagar, di dalam almari yang hanya dapat dilalui oleh kucing anda, atau ditempat yang tinggi.

ANAK KUCING DAN ANAK ANJING

Karena ukuran mereka jauh lebih kecil, anak kucing lebih berisiko untuk terluka atau terbunuh oleh seekor anjing muda yang energik, atau seekor anjing galak. Anak kucing harus ditempatkan di tempat terpisah terutama dari anjing yang energik hingga ia tumbuh besar, kecuali ketika diawasi langsung, supaya mereka segera dapat saling mengenal.

Bahkan ketika kucing telah dewasa, dia mungkin tidak dapat ditinggalkan sendiri bersama anjing, Apabila anda memiliki kucing yang pemalu, anda mungkin harus memisahkan mereka dari anak anjing hingga mereka dewasa dan memiliki kontrol diri yang lebih baik.


KETIKA ANDA MEMERLUKAN BANTUAN

Apabila perkenalan tidak berjalan dengan lancar, segera cari nasihat dari doktor haiwan atau pelatih haiwan peliharaan. Perkelahian dapat menyebabkan luka dan infeksi, dan makin lama masalah berlangsung, makin sulit untuk diselesaikan. Hukuman tidak akan mengubah, bahkan dapat membuat kondisi menjadi lebih buruk. Untungnya, kebanyakan konflik antar haiwan peliharaan dalam sebuah keluarga dapat diselesaikan dengan nasihat dari profesional.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment